Hi girls!
Bagaimana kabar kalian >,<
Hmmm, beberapa minggu ini aku menghilang karena ada beberapa hal baru yang terjadi di rumahku. Tentunya hal tersebut membuat aku sangat sibuk =___=" Penasaran? Okay, nomor 1. Branco -_____- Doberman kecil yang sangat nakal XD
Branco - 2 months |
Arief memutuskan untuk membeli si kecil Doberman yang nakal ini beberapa minggu yang lalu karena impian dia dari kecil adalah memiliki anjing Doberman yang keren dan pintar. Oh God, tapi si kecil Branco ini luar biasa nakalnyaa. Usia dia memang masih sangat muda yaitu 2 bulan, tetapi jangan ditanya nakalnya seperti apa -__-. Hobi Branco adalah mengobrak - abrik seluruh isi rumah dengan gigi tajamnya -__-". Dia sangat pintar membuat kekacauan dirumah. Hew, semoga seiring dia bertumbuh kembang tingkah lakunya juga semakin membaik :D
Itulah sekilas tentang Branco, anggota baru dikeluarga aku. Nomor 2, yang membuat aku menghilang sejenak dari blog yaitu acara lamaran kakakku yang berlangsung pada tanggal 28 Oktober 2012 yang lalu. Karena acara ini adalah hal yang baru dikeluargaku jadi yah bisa dibilang sedikit kewalahan. Hari ini aku ingin share nail art yang aku buat untuk menghadiri acara lamaran kakakku kemarin. Black Rose Nail on Gold Nails XD
Black Rose on Gold Nails |
Aku sangat suka dengan gambar siluet mawar, entah mengapa saat masa - masa kuliah aku sering menggambar siluet mawar diseluruh gambar kerjaku. Aku merasa mawar adalah simbol dari kemewahan dan keanggunan XD. Untuk warna dasar aku menggunakan emas, karena make up yang aku gunakan didominasi dengan warna kecoklatan dan untuk siluet mawar aku menggunakan warna hitam sesuai dengan warna dress yang aku gunakan.
Black Rose on Gold Nails |
Black Rose on Gold Nails |
Black Rose on Gold Nails |
Cara pembuatannya mudah sekali :)
1. Gunakan base coat pada masing - masing kuku untuk melindungi dari nail polish yang akan kalian gunakan.
2. Apply 2 coats of OPI Designer Series - Classic, lalu diamkan hingga kering.
3. Apply PeriPera Gold Sparkle pada bagian bawah sampai ketengah kuku.
4. Ambil sedikit cat akrilik, gambarkan siluet mawar pada bagian yang kalian suka ( seperti pada kuku jari manis ) dan berikan beberapa rhinestone hitam untuk mempercantik bagian jari yang lain.
5. Apply top coat agar tahan lama, untuk saat ini aku menggunakan Poshe Top Coat :D
Thank you buat yang sudah mampirrr :D. Sampai jumpa di post selanjutnya. Sepertinya kuku aku juga lagi ngambek alias sedang rusak T___T mungkin karena terlalu sering menggunakan nail polish dan mungkin karena stress setelah berminggu - minggu tidak aku rawat XD. So, nantikan post selanjutnya yah :)
Jika kalian ada ide, request, saran, kritik atau apapun hubungi aku via email yaa :D
( kiki(dot)coroline@gmail.com )